Minggu, 24 Januari 2016

Resep Opor Ayam kampung lebaran

Resep Opor Ayam kampung - Sudah hampir menjadi tradisi ketika lebaran menjelang... Masyarakat jawa barat khususnya sering membuat hidangan khas yaitu ketupat... Dan ketupat harus dihidangkan bersama sayur tulang atau pun dengan opor ayam... Dan kali ini saya sengaja bikin opor ayam kampung sebagai hidangan utama dihari fitri ini... Ok... Lets cook



EdReez Sodray's



Bahan-bahan Resep Opor Ayam kampung
  1. 1 ekor ayam kampung/boleh diganti dgn ayam pejantan
  2. 3 lembar daun jeruk
  3. 2 lembar daun salam
  4. Bumbu halus
  5. 7 siung bawang merah
  6. 3 siung bawang putih
  7. 4 butir kemiri sangrai
  8. 1 sdm ketumbar bubuk
  9. 1/2 sdt merica
  10. 1 cm kunyit
  11. 1 cm lengkuas
  12. 1 cm jahe
  13. 2 sdm bubuk cabe
  14. 1 sachet santan instan
  15. Bawang goreng untuk taburan




Langkah
  1. Potong ayam sesuai selera lalu cuci bersih
  2. Rebus ayam dengan menambahkan 800 ml air sampai empuk.. Bisa pakai presto
  3. Tumis semua bumbu halus sampai aroma wangi keluar... Lalu masukan serai.. Daun salam dan daun jeruk kemudian tambahkan sedikit air
  4. Setelah bumbu matang masukan pada rebusan ayam aduk rata
  5. Kemudian masukan santan sachet.. Jangan lupa terus diaduk biar tidak pecah
  6. Kemudian tambahkan garam... Gula lalu tes rasa.... Setelah mantapppp... Siap dihidangkan dengan taburan bawang goreng diatasnya....
Tambah langkah


Itulah tentang Resep Opor Ayam kampung lebaran jangan sampai kelewatan Resep Cara Membuat Opor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar